Homepage Pribadi Abu Muhammad Mukhtar bin Hasan al-Atsari

Headline.....!!!
print this page
Artikel Berdasarkan Tanggal.
Showing posts with label Aqidah. Show all posts
Showing posts with label Aqidah. Show all posts

Keutamaan Rasa Aman

📚Oleh Asy Syaikh Ibrohim Ar Ruhaily _hafizhohulloh_*

🔶 Rasa aman, secara bahasa artinya adalah lawan dari rasa takut.
(فَلْيَعْبُدُوا رَبَّ هَٰذَا الْبَيْتِ * الَّذِي أَطْعَمَهُمْ مِنْ جُوعٍ وَآمَنَهُمْ مِنْ خَوْفٍ)

"Maka hendaknya mereka menyembah kepada Rabb pemilik rumah ini (Ka'bah). (Dia) yang telah memberikan makan kepada mereka untuk menghilangkan lapar dan memberikan keamanan kepada mereka dari rasa takut." (Quraisy: 3-4)
0 comments

Apa itu "Tauhid"?

Apa itu "Tauhid"



Oleh DR Muhammad al-‘Aqil

 

Makna tauhid secara bahasa

Definisi Tauhiid

Tauhiid berasal dari bahasa arab, yang berasal dari kata-kata:
وحد - يوحد - توحيدا

Wahhada, Yuwahhidu, Tawhiidan

Kata وحد (Wahhada) meliputi makna kesendirian sesuatu dalam Dzat, sifat maupun perbuatannya, dan tidak adanya sesuatu yang menyerupainya dan menyertainya dalam kesendiriannya.

Bila huruf ح (ha`) digandakan (yaitu ada dua ha’, pent), menjadi wahhada; maka maknanya adalah menjadikan sesuatu itu satu, atau menisbatkannya kepada ketunggalan/kesendirian.




Makna tauhid secara Istilah
0 comments

RINGKASAN TABLIGH AKBAR "MENCINTAI WALI-WALI ALLAH 'AZZA WA JALLA"

RINGKASAN TABLIGH AKBAR "MENCINTAI WALI-WALI ALLAH 'AZZA WA JALLA"

[Asy-Syaikh Prof. DR. Abdur Rozzaq bin Abdul Muhsin Al-Badr hafizhahumallah]


Dengan menyebut nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Assalaamu'alaykum warohmatullaahi wabarokaatuh,

إنَّ الحَمْدَ لله، نَحْمَدُه، ونستعينُه، ونستغفرُهُ، ونعوذُ به مِن شُرُورِ أنفُسِنَا، وَمِنْ سيئاتِ أعْمَالِنا، مَنْ يَهْدِه اللَّهُ فَلا مُضِلَّ لَهُ، وَمَنْ يُضْلِلْ، فَلا هَادِي لَهُ. وأَشْهَدُ أنْ لاَ إلَهَ إِلاَ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيكَ لَهُ، وأشهدُ أنَّ مُحَمَّدًا عبْدُه ورَسُولُه.

Sungguh ini adalah saat-saat yang sangat indah, perjumpaan di rumah Allah, tempat yang paling dicintai Allah dalam rangka melakukan ibadah yang sangat agung yaitu menuntut ilmu agama. Rasulullah shallallahu'alaihi wa sallam bersabda,

وَمَا اجْتَمَعَ قَوْمٌ فِي بَيْتٍ مِنْ بُيُوتِ اللهِ، يَتْلُونَ كِتَابَ اللهِ، وَيَتَدَارَسُونَهُ بَيْنَهُمْ، إِلاَ نَزَلَتْ عَلَيْهِمِ السَّكِينَةُ، وَغَشِيَتْهُمُ الرَّحْمَةُ وَحَفَّتْهُمُ الْمَلاَ ئِكَةُ، وَذَكَرَهُمُ اللهُ فِيمَنْ عِنْدَه

"Dan tidaklah ada satu kaum yang berkumpul di rumah Allah; membaca kitab Allah dan saling mengajarkannya di antara mereka, kecuali akan turun kepada mereka ketenangan, dicurahkan kepada mereka rahmat, malaikat meliputi mereka dan Allah menyebut mereka di hadapan malaikat yang ada di sisi-Nya." [HR. Muslim dari Abu Hurairah radhiyallahu'anhu]

2 comments

Ringkasan Tablig Akbar Syaikh Abdurrazaq

Ringkasan Tablig Akbar Syaikh Abdurrazaq

  • Ringkasan Faidah Seputar Tauhid
  • Pemateri: Syaikh Abdurrazzaq Bin Abdul Muhsin Al Abbad Al Badr
  • Tema : Tauhid (Keesaan) Allah Ta'ala

  BAGIAN 1 : MUQADDIMAH


Tauhid adalah perkara yang paling agung karena ia merupan alasan manusia dan jin diciptakan. Allah berfirman:

(وَمَا خَلَقْتُ الْجِنَّ وَالْإِنْسَ إِلَّا لِيَعْبُدُونِ)

" Dan aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka mengabdi kepada-Ku" (Ad Dzariyat: 56)

Tauhid adalah alasan kenapa nabi dan rasul diutus dan kenapa kitab diturunkan. Allah berfirman:

(وَلَقَدْ بَعَثْنَا فِي كُلِّ أُمَّةٍ رَسُولًا أَنِ اعْبُدُوا اللَّهَ وَاجْتَنِبُوا الطَّاغُوتَ َ)

"Dan sungguh Kami telah mengutus rasul pada tiap-tiap umat (untuk menyerukan): "Sembahlah Allah (saja), dan jauhilah Thaghut itu" (Surat An-Nahl 36)

0 comments

..:: Kedudukan Tauhid Dalam Islam ::..

...:: Kedudukan Tauhid Dalam Islam ::...

[Faedah 01 muqodimah Tabligh Akbar Prof. DR.,Syeikh Abdurrazaq Bin Abdul Muhsin Al Badr Hafidahullah]

Tauhid Merupakan pondasi bagi agama

Dan tidak ada ketaatan , tidak bermanfaat ketaatan kepada Allah tanpa dibangun diatasnya. Tauhid dalam agama ini bagaikan " Akar Pokok sebuah pohon " dimana pohon tdk akan berdiri tanpa akar-akarnya begitu juga agama tidak akan berdiri tegak tanpa tauhid sehingga agama tanpa tuhid  seperti pohon tanpa akar sehingga akan rubuh , krn itu agama tidak akan bisa berdiri tegak.
Bukankah Allah Ta'alaa berfirman : 

أَلَمْ تَرَ كَيْفَ ضَرَبَ اللَّهُ مَثَلًا كَلِمَةً طَيِّبَةً كَشَجَرَةٍ طَيِّبَةٍ أَصْلُهَا ثَابِتٌ وَفَرْعُهَا فِي السَّمَاءِ (24) تُؤْتِي أُكُلَهَا كُلَّ حِينٍ بِإِذْنِ رَبِّهَا وَيَضْرِبُ اللَّهُ الْأَمْثَالَ لِلنَّاسِ لَعَلَّهُمْ يَتَذَكَّرُونَ (25) وَمَثَلُ كَلِمَةٍ خَبِيثَةٍ كَشَجَرَةٍ خَبِيثَةٍ اجْتُثَّتْ مِنْ فَوْقِ الْأَرْضِ مَا لَهَا مِنْ قَرَارٍ (26) يُثَبِّتُ اللَّهُ الَّذِينَ آمَنُوا بِالْقَوْلِ الثَّابِتِ فِي الْحَيَاةِ الدُّنْيَا وَفِي الْآخِرَةِ وَيُضِلُّ اللَّهُ الظَّالِمِينَ وَيَفْعَلُ اللَّهُ مَا يَشَاءُ (27) “ 


Tidakkah kamu perhatikan bagaimana Allah telah membuat perumpamaan kalimat yang baik seperti pohon yang baik, akarnya teguh dan cabangnya (menjulang) ke langit. pohon itu memberikan buahnya pada setiap musim dengan seizin Tuhannya. Allah membuat perumpamaan-perumpamaan itu untuk manusia supaya mereka selalu ingat. Dan perumpamaan kalimat yang buruk seperti pohon yang buruk, yang telah dicabut dengan akar-akarnya dari permukaan bumi; tidak dapat tetap (tegak) sedikit pun. Allah meneguhkan (iman) orang-orang yang beriman dengan ucapan yang teguh itu dalam kehidupan di dunia dan di akhirat; dan Allah menyesatkan orang-orang yang lalim dan memperbuat apa yang Dia kehendaki.”  (Qs. Ibrahim: 24-27)
Karena itu tauhid bagi amalan bagaikan akar bagi sebuah pohon 

0 comments
 
Support me : On Facebook | On Twitter | On Google_Plus
Copyright © 2011. Website's : Mukhtar Hasan - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger